You are currently viewing 4 Cara Meningkatkan Skill Karyawan Melalui Talent Mapping Assessment

4 Cara Meningkatkan Skill Karyawan Melalui Talent Mapping Assessment

Kemampuan karyawan yang meningkat menjadi salah satu faktor penentu kemajuan perusahaan. Semakin baik skill karyawan, maka semakin cepat perkembangan perusahaan. Dan salah satu cara meningkatkan skill karyawan adalah dengan talent mapping test.

cara meningkatkan skill karyawan

Cara Meningkatkan Skill Karyawan

Talent mapping test akan mengetahui sejauh mana potensi karyawan untuk bisa masuk di posisi tertentu sesuai kemampuan, bakat dan minat. Setelah mengetahui hasil dari talent mapping test, Anda bisa melakukan beberapa langkah meningkatkan skill karyawan berikut ini:

  1. Meningkatkan Kolaborasi Kerja

Cara pertama yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan skill kerja karyawan adalah dengan meningkatkan kolaborasi kerja dengan teman satu tim. Kolaborasi ini akan membantu karyawan belajar dari segi pengalaman kerja teman satu tim. Sekaligus meningkatkan keterampilan personal karyawan.

  1. Mengadakan Pelatihan Soft Skill

Yang dimaksud dengan pelatihan soft skill adalah pelatihan untuk meningkatkan potensi soft skill karyawan. Seperti skill kepemimpinan, manajemen waktu, keterampilan komunikasi, analitik, kerjasama tim, multitasking, dan lain sebagainya. Dengan keterampilan ini, karyawan bisa lebih efektif dalam mengembangkan karir dan meningkatkan kinerja mereka.

Anda bisa melakukan pelatihan sendiri. Atau bisa menggunakan jasa trainer dari luar.

  1. Mentoring

Coaching atau mentoring bisa menjadi salah satu cara meningkatkan skill karyawan. Dengan coaching atau mentoring ini, karyawan bisa belajar langsung dari ahlinya dan mendapat feedback berharga. Karyawan bisa belajar untuk bermacam ketrampilan individual maupun berkelompok. Dan langsung mengembangkan keterampilan baru saat itu juga.

  1. Lakukan Evaluasi Secara Berkala

Evaluasi secara berkala tidak hanya membantu karyawan melihat hasil kerjanya dari waktu ke waktu. Tapi juga bisa mengetahui kekuatan dan kelemahan mereka. Mengidentifikasi skill mana yang harus ditingkatkan dan bagaimana cara peningkatannya.

Sebagai HRD, Anda bisa bekerja sama dengan departemen terkait untuk melakukan evaluasi ini. Karena tentunya tim satu departemen inilah yang lebih mengetahui perkembangan karyawan.

Itulah 4 cara yang bisa Anda lakukan. Pastikan menggunakan jasa Oase Indonesia untuk melakukan talent mapping test bagi karyawan di perusahaan Anda.

Apakah Anda tertarik mengikuti pelatihan talent mapping? hubungi kami di nomor berikut ini
Kontak Sekarang

Leave a Reply